CARA MEMELIHARA TANAMAN PURING | PEMELIHARAAN POHON PURING | PERAWATAN POHON PURING

KATALOG TANAMAN
Telp./ SMS/ What'sApp : 0857-7718-2636
Email : ordertukangtaman@gmail.com


PEMELIHARAAN TANAMAN PURING
  Puring adalah tanaman yang dapat dijadikan tanaman indoor maupun outdoor. Sebagai tanaman indoor (tanaman dalam ruangan), puring dapat ditanam dalam pot dan diletakkan diteras atau bahkan didalam ruangan. Sebagai tanaman outdoor (tanaman luar ruangan), puring dapat diletakkan pada area yang terkena sinar matahari secara langsung, misalnya di taman atau halaman rumah dan ditanam secara langsung di tanah.


  Puring sebenarnya lebih menyukai area yang penuh cahaya. Tapi dengan demikian tanaman ini dapat hidup pada lingkungan dengan level keteduhan 50% hingga 70%.

  Cahaya yang cukup membuat aneka warna daun tumbuh secara optimal. Dan sebaliknya, kekurangan cahaya bisa menjadikan warna tertentu tidak atau kurang muncul. Meski begitu, beberapa jenis puring justru menampilkan warna daun yang memikat manakala tumbuh pada lokasi yang agak teduh atau terkena sinar matahari hanya dipagi hari.

  Cahaya juga berpengaruh terhadap ukuran daun. Cahaya yang banyak cenderung mengurangi ukuran daun. Sebaliknya, cahaya yang kurang menjadikan ukuran daun membesar.

MEDIA TANAM
Puring adalah jenis tanaman yang mudah hidup. Media tanam yang digunakan bisa berupa :

  1. Tanah dan daun bambu (1:1)
  2. Sekam dan tanah (2:1)
  3. Sekam dan humus daun bambu (2:1)
  4. Sekam bakar, pasir dan cocopeat (3:1:1)
Media tanam dapat ditambah dengan sedikit pupuk dari kotoran hewan maupun pupuk organik. Pakis yang halus bisa dijadikan bahan campuran media tanam.

PENYIRAMAN
  Penyiraman perlu dilakukan untuk menjaga agar media tanam tidak terlampau kering. Penyiraman dilakukan paling tidak 2 kali sehari pada tanaman yang diletakkan diluar ruangan, terutama pada musim kemarau. Penyiraman sebaiknya dilakukan pada pagi hari atau sore hari. Penyiraman pada siang hari dapat membuat daun yang terkena air menjadi rusak.

  Kekeringan pada media tanam biasa ditandai dengan daun-daun yang terkulai. Bila kekeringan melewati ambang batas maka dapat mengakibatkan kematian pada tanaman.

  Penyiraman puring yang ditanam pada pot-pot berukuran kecil dapat dilakukan dengan bantuan sprayer. Sesekali, misalnya seminggu sekali, daun-daunnya perlu disiram untuk menghilangkan debu yang menempel.

PEMUPUKAN
  Puring sebenarnya jenis tanaman yang tidak memerlukan banyak pupuk. Namun sesekali waktu pemupukan perlu dilakukan terutama terhadap puring yang ditanam dalam pot agar puring bisa tumbuh dengan baik. Berbagai jenis pupuk bisa digunakan dan menentukan selang pemupukan. Pupuk lambat urai, misalnya bisa diberikan tiap 6 bulan sekali. Pupuk NPK dapat diberikan 1 bulan sekali. Pupuk daun bisa disemprotkan ke media tiap 2 sampai 3 minggu sekali. Pupuk butiran kotoran kambing yang telah disterilkan dapat diberikan tiap 2 bulan sekali.

  Pemupukan yang berlebihan perlu dihindari karena bisa membuat warna daun memudar, bahkan bisa mengurangi tingkat pertumbuhan akar.

PENANAMAN KEMBALI
  Bila ukuran tanaman tidak lagi proporsional terhadap ukuran pot atau akar-akarnya sudah menyebul, pertanda sudah memenuhi pot, maka puring perlu ditanam ulang pada ukuran pot yang lebih besar.

MEMOTONG DAUN
  Bila daun rusak atau layu sebaiknya segera dipotong agar tidak mengurangi keindahan tampilannya. Pemotongan dilakukan dengan tangan telanjang pada bagian tangkal tangkai daun yang menempel pada cabang atau batang tanaman.

MEMBERSIHKAN DAUN
  Bila dibiarkan terlalu lama, debu akan menempel pada daun dan membuat penampilannya kurang bagus karena terlihat kotor. Debu dapat dihilangkan dengan menyemprotnya menggunakan sprayer. Namun jika perlu, daun juga dapat diseka menggunakan kain lembut yang telah dibasahi air atau cairan pembersih untuk daun. Hal seperti ini biasa dilakukan misalnya saat tanaman akan diikut sertakan dalam lomba.

Baca juga artikel kami :
  1. Cara Budidaya Tanaman Puring
  2. Cara Okulasi Tanaman Puring
  3. Cara Menangani Problem Pada Puring



Share this article :

Posting Komentar

 
Support : HIJAU TAMAN | TUKANG TAMAN | MARKET TANAMAN |
LAPAK TANAMAN | ARSITEK TAMAN | TUKANG TANAMAN
Copyright © 2017. KATALOG TANAMAN | JASA TUKANG TAMAN JAKARTA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by KATALOG TANAMAN
Proudly powered by Admin Tukang Taman
Semoga Semua Artikel Ini Bisa Bermanfaat, Amiiin...